Bahan :
1 butir kelapa
Bumbu halus :
3 siung bawang merah
4 siung bawang putih
8 buah cabai merah
14 buah cabai rawit
1 bungkus terasi
1 bumbung gula merah
2 ruas kencur
Garam (secukupnya)
Langkah-langkah :
1. Parut satu butir kelapa, lalu sisihkan dulu.
2. Haluskan semua bumbu, bisa di uleg maupun di blender maupun Chopper. Jika di blender, tambah sedikit air.
3. Masukan bumbu halus, tambahkan sedikit air, tambahkan sedikit garam, lalu tunggu hingga mendidih.
4. Masukan kelapa parut. Masak hingga air menyusut dan tanak.
5. Dan siap di sajikan. Nikmati dengan rebusan sayur bayam, timun, bunga kecombrang, kol, maupun sayur lainnya sesuai selera.
Note :
1. Jika sambal di masak hingga tanak, bisa tahan sampai malam hari.
2. Cabainya bisa di sesuaikan dengan selera saja, jika ingin lebih pedas boleh di tambah.
3. Tips memilih gula merah, pilih yang berwarna coklat gelap, karena rasa lebih murni dan warna masakan lebih menarik
Selamat mencoba dan semoga bermanfaat
Komentar
Silakan login untuk berkomentar.