PERPUSTAKAAN IBU

“Perpustakaan Ibu” adalah potret sunyi tentang seorang anak yang tumbuh dalam rumah penuh cerita—bukan dari buku, tapi dari dokumen-dokumen hidup yang diam-diam...

PERPUSTAKAAN IBU

Di lemari tua itu;

resep masakan jadi puisi,

catatan utang jadi prosa pendek,

surat cerai dari ayah terselip--di antara halaman buku-buku kumpulan doa.

Aku sering membacanya diam-diam

sampai suatu hari ibu mengunci pintu lemari;

"Kisah-kisah ini belum tamat, dan kau bukan tokoh utamanya."

NulisKuy adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab penulis dan tidak mewakili pandangan tim editor.
Komentar

Silakan login untuk berkomentar.

NulisKuy Media
NulisKuy Media
15 Jul, 2025

Suka banget

Anda harus masuk untuk membalas komentar.