
Di lemari tua itu;
resep masakan jadi puisi,
catatan utang jadi prosa pendek,
surat cerai dari ayah terselip--di antara halaman buku-buku kumpulan doa.
Aku sering membacanya diam-diam
sampai suatu hari ibu mengunci pintu lemari;
"Kisah-kisah ini belum tamat, dan kau bukan tokoh utamanya."
Komentar
Silakan login untuk berkomentar.
Suka banget