Cara Memanggil Panggilan Anggota Keluarga Dalam Bahasa Korea, Khususnya Kota Seoul, Yuk Simak Disini!

Tulisan ini merupakan pengetahuan panggilan tentang anggota keluarga yang ada di Korea Selatan. Panggilan ini sudah diperbaharui dan sudah berisi secara lengkap...

Cara Memanggil Panggilan Anggota Keluarga Dalam Bahasa Korea, Khususnya Kota Seoul, Yuk Simak Disini!

Bagaimana memanggil anggota keluarga dalam Bahasa Korea dengan sopan ya? Ada banyak sekali panggilan anggota keluarga dalam logat dan Bahasa Korea. Lebih banyak dan tentunya sopan-sopan ya ada yang formal dan ada yang informal. Jadi apa sebutannya? Banyak sekali mulai dari ayah, tante, ibu, om, kakek dan nenek. Yaudah yuk kita bahas dan kita kupas disini. Cara memanggil anggota keluarga dalam bahasa Korea bervariasi, tergantung hubungan kekerabatan dan situasi percakapan. Orang Korea juga menggunakan honorifik ketika memanggil seseorang untuk menunjukkan sopan santun.

Cara memanggil ayah dan ibu adalah sebagai berikut :

  • ·         아버지 (abeoji): Sebutan ayah yang formal dan santun
  • ·         아빠 (appa): Sebutan ayah yang informal dan akrab
  • ·         어머니 (eomeoni): Sebutan ibu yang formal dan santun
  • ·         엄마 (omma): Sebutan ibu yang informal

 Cara memanggil kakak dan adik adalah sebagai berikut :

  • ·         누나 (nuna): Sebutan kakak perempuan oleh adik laki-laki
  • ·         언니 (eonni): Sebutan kakak perempuan oleh adik perempuan
  • ·         (hyeong): Sebutan kakak laki-laki oleh adik laki-laki
  • ·         오빠 (oppa): Sebutan kakak laki-laki oleh adik perempuan
  • ·         동생 (dongsaeng): Sebutan adik laki-laki atau perempuan
  •  
  • Cara memanggil paman adalah sebagai berikut :
  •      삼촌 (samchon): Sebutan paman yang digunakan untuk menunjukkan rasa hormat kepada pria yang lebih tua

 Sebutan untuk keluarga adalah sebagai berikut :

  • ·         가족 (gajok): Istilah keluarga dalam bahasa Korea
  • ·         우리 (uri): Kata yang artinya kita untuk menunjukkan kepemilikan bersama

 Cara memanggil Bahasa Korea Kakek dan Nenek adalah sebagai berikut :

 

친할아버

chin-harabeoji

Kakek dari keluarga ayah

친할머니

chin-halmeoni

Nenek dari keluarga ayah

외할아버지

we-harabeoji

Kakek dari keluarga ibu

외할머니

we-halmeoni

Nenek dari keluarga ibu

 

Cara memanggil Bahasa Korea Bibi adalah sebagai berikut :

고모 

gomo

Bibi (kakak atau adik) dari keluarga ayah

큰어머니 

keun-eomeoni

Bibi (istri dari kakak laki-laki ayah)

작은어머니 

jageun-eomeoni

Bibi (istri dari adik laki-laki ayah)

이모 

imo

Bibi (kakak atau adik) dari keluarga ibu

 

Iya ternyata banyak ya panggilan dari anggota keluarga jika di bahas dan kita kupas. Jadi ada yang formal dan informal nih kawan. Memang layaknya Bahasa Indonesia ternyata Bahasa Korea juga memiliki banyak panggilan yang mudah dan kadang agak susah ya. Jadi banyaknya bahasa yang digunakan tergantung konteks ya memanggil panggilan disini. Banyaknya panggilan sopan dan tidak, memudahkan kita untuk belajar lebih beragam bahasa- bahasa yang ada di Korea Selatan.

Ya kalo kalian mau tahu lagi banyak sekali panggilan anggota keluarga yang kita tidak tahu. Kita hanya tahu oppa dan amma kan hanya itu saja. Ternyata panggilan dalam Bahasa Korea sangat banyak ini dikhususkan  negara Korea Selatan yang ada di ibukotanya ya kawan.  Tapi apakah kalian familiar dengan nama-nama panggilan di atas? Yaudah jadi gimana nih mau belajar Bahasa Korea yang sangat lengkap? Atau hanya memanggil dengan panggilan umum?

Banyaknya logat dan bahasa membuat Korea Selatan kaya dengan banyaknya panggilan yang beragam. Termasuk bagi warga yang tinggal di ibukotanya. Panggilan di atas sudah di perbaharui untuk para penduduk local yang tinggal di sana. Lebih banyak lagi kalo kalian tinggal langsung di Korea Selatan. Hehehehe. Ya kalo kalian mau tahu lebih banyak kalian bisa cari di kamus atau belajar tentang Bahasa Korea dengan rajin dan gigih agar kalian dapat memanggil panggilan anggota keluarga yang benar dan fasih. Memang belajar sangatlah membuat kalian malas tapi jangan salah ya, jika memanggil aja salah bagaimana mau melakukan percakapan intens? Makanya selagi kalian ada waktu mulailah belajar bagaimana cara memanggil anggota keluarga yang benar dan fasih. Terimakasih. ♥

Sumber artikel :

https://blog.cakap.com/bahasa-korea-anggota-keluarga/

https://www.google.com/search?q=Cara+memanggil+anggota+keluarga+dalam+bahasa+korea+menurut+bahasa+Seoul&sca_esv=dc6106be4

NulisKuy adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab penulis dan tidak mewakili pandangan tim editor.
Komentar

Silakan login untuk berkomentar.