Cara Jitu Membangun Kebiasaan Membaca di Era Digital

Cara Jitu Membangun Kebiasaan Membaca di Era Digital

Cara Jitu Membangun Kebiasaan Membaca di Era Digital

Pada era digbital ini semua bisa dilakukan dengan cepat. Bahkan membaca di era ini bisa dengan lebih mudah untuk dilakukan. Lewat aplikasi online yang dengan mudah digunakan. Namun sayang, meski di era yang super canggih ini kebiasaan membaca kita masih naik dan turun. Bahkan, masih sangat rendah.

Seharusnya dengan semakin canggihnya teknologi kita juga harus semakin rajin dalam melakukan hal-hal yang baik. Termasuk membaca itu sendiri.

Nah, agar kita tidak termasuk orang-orang yang malas membaca mari kita bangun kebiasaan membaca agar tidak menjadi informan yang hanya melihat setengah berita, yang akan memicu terjadinya hoaks di kemudian hari.

Membangun kebiasaan membaca di era digital.

  • Pertama: Memiliki koleksi bacaan

Dalam buku Bacalah yang ditulis oleh Suherman. Beliau mengatakan bahwa Faktor uama menumbuhkan minat baca adalah koleksi (Bacalah:2010).

Dengan adanya koleksi yang kita miliki akan ada respon terhadap diri kita untuk memegang buku tersebut. Dari sana akan melahirkan keinginan untuk membaca. Koleksilah buku sesuai denga napa yang kita sukai atau pun yang kita minati.

Saya teringat saat SMA. Waktu itu saya juga tidak suka membaca. Yah, karena saya tidak memiliki bahan bacaan yang memadai saat itu. Kemudian, kakak saya memberikan beberapa buku motivasi yang saat itu hanya saya taruh di rak buku. Lambat laun ternyata ada juga keinginan untuk membaca.

  • Kedua selera membaca

Tak ada makanan yang tak mengandung selera. Nah, begitu juga dengan membaca. Jika ada buku akan ada pula selera untuk membaca. Datangkan selera membaca dengan memilih koleksi buku yang anda sukai sesuai hobi atau minat Anda.

Jika Anda seorang pembisnis mungkin Anda bisa memulai dengan membaca buku-buku yang bertema bisnis. Contohnya buku Ipho Santosa yang berjudul 10 Jurus Terlarang atau 7 Keajaiban Rezeki.

  • Ketiga: Minat Baca

Koleksi buku sudah kau miliki, selera membaca sudah ada. Nah, langkah Ketika adalah minat baca yang perlu dibangun akan dapat melakirkan kebiasaan membaca yang konsisten.

Minat baca bisa dihadirkan dengan cara memberi ruang tersendiri untuk membaca, menentukan waktu membaca yang tepat, atau bergabung dengan kelompok baca yag dapat meingkatkan minat baca sehingga bisa menghadirkan kebiasaan membaca pada dirimu.

  • Keempat kebiasaan membaca

Jika tiga poin di atas sudah dilakukan dengan baik. Kebiasaan membaca itu akan hadir dengan sendirinya. Rumusnya satu. Konsisten. Jika hal kecil yang sudah kita bangun dan terus menerus dilakukan akan terbentuk kebiasaan positif dalam diri kita.

Membangun kebiasaan membaca memang hal yang tidak mudah. Akan tetapi, semua itu akan terasa mudah jika keinginan sudah ada dan niat sudah di susun.

Bangunlah kebiasaan membaca sejak dini. Membaca tidak akan membuatmu rugi. Ia akan menyelamatkan kamu dari keterbelakangan ilmu pengetahuan yang sudah lama kita lewati. Maka, bacalah, bacalah, dan bacalah.

 

NulisKuy adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab penulis dan tidak mewakili pandangan tim editor.
Komentar

Silakan login untuk berkomentar.