Perbedaan Kosakata Di Bahasa Korea Selatan Dan Korea Utara , Simak Di Sini Ya!

Artikel ini ditulis untuk kalian bisa membedakan kosakata yang sangat berbeda jauh antara Korea Selatan dan Korea Utara ya. Artikel ini membantu...

Perbedaan Kosakata Di Bahasa Korea Selatan Dan Korea Utara , Simak Di Sini Ya!

Setelah perang saudara terjadi antara paham komunis dengan liberal berakhir pada tahun 1953. Semenanjung Korea terbagi menjadi 2 bagian, yakni Korea Utara dan Korea Selatan. Pisahnya kedua bagian ini turut memengaruhi kebijakan yang ditetapkan masing-masing negara terkait bahasa. Di Korea Utara penggunaan bahasa diatur oleh pemerintah dan masyarakatnya harus menggunakan bahasa Korea asli. Sedangkan di Korea Selatan, pemerintah tidak banyak campur tangan dalam penggunaan bahasa supaya bahasa dapat bebas berkembang, sesuai dengan ideologinya yang liberal.

Walaupun berasal dari nenek moyang yang sama, hal ini pada akhirnya menyebabkan perbedaan signifikan antara cara berbahasa Korea di Korea Utara dan Korea Selatan. Korea Utara cenderung lebih kaku dan memiliki ekpresi yang terbatas. Sedangkan Korea Selatan cenderung lebih fleksibel karena bisa menyerap dari bahasa lain seperti Konglish (Korean English). Berikut contoh kosakata yang sangat berbeda jauh.

Bekal Makanan

Korea Utara : kwakbab

Korea Selatan : dosirak

Jus

Korea Utara : danmul

Korea Selatan : Juseu

Shampo

Korea Utara : meorimulbinu

Korea Selatan : shampoo

Telepon genggam

Korea Utara : son jeonhwa

Korea Selatan : handeupon

Es krim

Korea Utara : eoreumgwaja

Korea Selatan : aiseukeurim

Tidak apa-apa

Korea Utara : ireopda

Korea Selatan : gwenchana

Nah itu dia contoh perbedaan kosakata antara Korea Utara dengan Korea Selatan. Kalo kalian pelajari perbedaannya lumayan jauh juga ya.

Berbeda dengan Korea Selatan yang mengikuti perkembangan zaman dan teknologi, sehingga banyak mendapatkan pengaruh dari dunia luar termasuk dalam berbahasa. Yuk Simak apa saja yang membedakan bahasa Korea Utara dengan Korea Selatan!

  • ·         Bahasa Korea Utara Hanya Mengalami Sedikit Perubahan

Negara Korea Utara adalah negara yang tertutup. Hal ini menjadi penyebab bahasa Korea Utara hanya sedikit mengalami perubahan. Sedangkan bahasa Korea Selatan berkembang pesat dengan berbagai versi bahasa karena mendapat pengaruh dari budaya luar.

  • ·         Sebagian Besar Kosakata Bahasa Korea Utara Dibuat Sendiri

Masyarakat Korea Utara lebih banyak membuat kosakata sendiri dibandingkan menyerap kosakata dari bahasa asing. Berbeda dengan Korea Selatan yang mendapat pengaruh dari budaya Barat, sehingga juga banyak menyerap kosakata bahasa asing ke dalam bahasa Korea Selatan. Contohnya, Korea Selatan menggunakan kata sampo yang merupakan dari budaya Barat. Dalam bahasa Korea Selatan sampo ditulis dengan (shampu), sedangkan Korea Utara menggunakan deskripsi literal yaitu (meorimulbinu).

  • ·         Bahasa Korea Utara juga Meminjam Kosakata Bahasa Asing

Bahasa Korea Utara juga mendapat pengaruh dari bahasa asing, yaitu bahasa Rusia yang merupakan negara sekutu Korea Utara. Sedangkan Korea Selatan banyak memperoleh kosakata dari bahasa Inggris.

  • ·         Abjad di Korea Utara Dikenal dengan Chusongul

Pada saat Korea Utara dan Korea Selatan pecah, Pemimpin Korea Utara yang pertama yaitu Kim Il-sung berusaha untuk memurnikan bahasa Korea dengan cara menghilangkan pengaruh dari Cina dan Jepang. Di Korea Utara abjad dikenal dengan istilah Chosongul, sedangkan di Korea Selatan dikenal dengan istilah Hangul.

 

  • ·       Bahasa Standar

Bahasa standar di Korea Utara dan Korea Selatan terbagi dari jumlah dan jenis fonem yang sama. Yang menjadi perbedaannya adalah dalam segi dialek. Dialek atau pengucapan standar yang digunakan di Korea Selatan adalah dialek Seoul, sedangkan dialek yang digunakan di Korea Utara adalah dialek Pyongyang.

Iya jadi perbedaan kosakata yang digunakan antara Korea Selatan dan Korea Utara sangatlah  berbeda jauh sekali. Karena jika Korea Selatan menekankan Konglish (Korean English) di Korea Utara tidak seperti itu. Perbedaan ini bukan menjadi penghalang bagi masuknya bahasa dan beragamnya kebudayaan antara negara bagian ini. Penghalang yang jauh kebanyakan sangatlah berbeda. Dengan perbedaannya Korea Utara lebih memilih berperang sedangkan budaya Korea Selatan lebih menenkankan entertainmentnya dan industry lainnya. Perbedaan ini menjadi pemisah yang sangat jauh sekali. Itu dia perbedaan dan contoh lain antara dua negara ini ya. Kalian boleh belajar akan perbedaannya kok. Berbeda beda tetapi tetap satu nenek moyang. Hehehe. Terimakasih. ♥

Sumber artikel :

https://blog.hellocation.id/5-hal-yang-membedakan-bahasa-korea-utara-dengan-korea-selatan/

https://www.instagram.com/hellocationkorea/p/DHDc5_lvRwe/?img_index=1

 

NulisKuy adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab penulis dan tidak mewakili pandangan tim editor.
Komentar

Silakan login untuk berkomentar.